Maknai Kelahiran Rasulullah, Yonif 147/KGJ Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

Komandonews.com,Bangka Tengah – Yonif 147/KGJ beserta Persit KCK Cab LVII Yonif 147 menyelenggarakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446H/2024M di Masjid Al Hidayah Yonif 147/KGJ, Namang, Kab. Bangka Tengah, Selasa (17/09/2024)

Peringatan maulid Nabi Muhammad SAW kali ini diselenggarakan dengan mengambil tema “Meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW dalam mewujudkan personel TNI AD yang religius”.

Kegiatan diisi dengan pembacaan ayat suci Al-Quran dilanjutkan tausiyah oleh Ust. H. Daudah yang dalam uraiannya menjelaskan tentang sejarah kehidupan serta sifat dan akhlak Rasulullah yang harus diteladani agar dapat terbentuk pribadi prajurit TNI AD yang bertakwa.

Letkol Yokki Firmansyah selaku Danyonif 147/KGJ menyampaikan bahwa dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dapat menjadi momentum untuk meneladani akhlakul karimah Rasulullah sehingga dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan dalam mendukung pelaksanaan tugas sebagai prajurit TNI AD.

Reporter:Salim

Komentar